Penyelesaian Masalah Jamban Tak Bisa disulap

Sumber:tribunnews.com - 27 November 2014
Kategori:Sanitasi

Masalah belum adanya jamban sehat disetiap rumah warga, merupakan faktor utama pelaksanaan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) dalam tatanan keluarga dan lingkungan masyarakat, sulit terwujud.

Guna menyelesaikan persoalan tersebut, butuh waktu untuk membangun kesadaran warga dalam ber-PHBS, sehingga sadar dan mau membangun jamban sehat.

Kepala Puskesmas Kelapa M Syafei Rangkuti mengatakan, penyelesaian masalah jambann tidak bisa disulap begitu saja.

"Membangun kesadaran masyarakat itu yang terpenting, tapi juga harus didorong dengan sinergitas dan komitmen semua pihak, ini yang sudah kita wujudkan bersama di Desa Sinar Sari yang sukses dengan realisasi jamban sehat di tahun 2012 lalu, melalui programOpen Defecation Free (ODF), sehingga disana tidak ada rumah yang tidak punya jamban, jadi penyelesaian masalah jamban tidak bisa main sulap begitu saja," kata Syafei kepada bangkapos.comKamis (27/11/2014).

Realisasi ODF atau desa yang terbebas dari buang air besar sembarang tempat di Desa Sinar Sari Kecamatan Kelapa, dilaksanakan atas dasar swadaya dan gotong royong masyarakat dan tanpa sentuhan serupiah pun dari APBD.



Post Date : 27 November 2014