Survey Kebutuhan Nyata Sanitasi Kota Manado

Penerbit:Environmental Services Program (ESP) USAID, December 2009, 42 hal
Tahun Terbit:Th. 2009
No. Klasifikasi:363.7 ENV s
Kata Kunci:laporan, hasil survey, sanitasi, kota Manado
Lokasi:Perpustakaan AMPL, Telp. 021 - 31904113, Perpustakaan ESP
Kategori:Laporan

Program Pemerintah Republik Indonesia menuju masyarakat adil makmur dan sejahtera baik program jangka panjang, jangka menengah maupun jangka pendek/ tahunan terus diupayakan oleh pemerintah pusat bersama pemerintah daerah di Provinsi, Kota/ Kabupaten termasuk LSM maupun pihak swasta. Upaya dalam pelayanan masyarakat terus dilaksanakan, termasuk pelayanan akan kebutuhan nyata masyarakat yang bermukim di kawasan perkotaan.
       
Paradigma pihak pengambil kebijakan (pemerintah) berbeda dengan paradigma dari pihak penerima kebijakan (masyarakat) yang membutuhkannya tentang Kebutuhan Nyata Masyarakat/ Rumah Tangga. Untuk mencapai apa yang menjadi kebutuhan nyata masyarakat/ rumah tangga tentunya sangat diperlukan data dan informasi di lapangan yaitu pada lapisan masyarakat yang bermukim di kelurahan.
       
Manado sebagai ibu kota Provinsi Sulawesi Utara dalam mewujudkan apa yang menjadi kebutuhan masyarakat kota, maka Environmental Services Program (ESP) USAID bekerjasama dengan pemerintah kota Manado telah memprogramkan akan Survei Kebutuhan Nyata Rumah Tangga bekerjasama dengan PT Soilex Sulut Sejati Manado dan Fakultas Teknik Universitas Sam Ratulangi.
       
Manfaat dari hasil survei ini yaitu akan digunakan dalam penyusunan Rencana dan Strategi Pemerintah Kota Manado sesuai dengan visi yaitu Manado Kota Pariwisata Duniamenuju terwujudnya masyarakat kota Manado yang aman, berdaya saing, sejahtera, berkeandalan dan bermartabat.
       
Tujuan dari Survei Kebutuhan Nyata Rumah Tangga (SKN-RT) dimaksud untuk mengetahui kondisi kota dan sistem sanitasi (air bersih, persampahan air limbah dan drainase) dan kesehatan masyarakat saat ini, mengetahui akses masyarakat terhadap fasilitas kesehatan air bersih, sanitasi, persampahan, dan drainase saat ini, mengetahui kemampuan serta kemauan masyarakat untuk ikut serta pada pengelolaan sarana dan prasarana air bersih, sanitasi, persamapahan dan drainase, sebagai data dasar untuk penyusunan sanitasi (sanitation mapping), serta sebagai data sosial ekonomi masyarakat dalam penyusunan dokumen Renstra Kota Manado dan Rencana Aksi Sanitasi.

Daftar Isi:

Daftar Isi
Daftar Gambar
Daftar Tabel

Bab I. Pendahuluan
1.1    Latar Belakang
1.2    Maksud dan Tujuan
1.3    Sasaran
1.4    Lingkup Kegiatan
1.5    Pelaksanaan Survei

Bab II. Metodologi Survey
2.1 Pendekatan
2.2 Sampel Survei
2.3 Instrumen Survei
2.4 Tim Survei

Bab III. Analisis Hasil Survey
3.1 Distribusi Sampel
3.2 Karakteristik Responden
3.3 Karakteristik Tempat Tinggal Responden
3.4 Akses Kesehatan
3.5 Akses Air Bersih
3.6 Akses Persampahan
3.7 Akses Sanitasi
3.8 Akses Drainase
3.9 Kondisi Ekonomi Rumah Tangga

Lampiran



Post Date : 26 Maret 2010