Ministry of Foreign Affairs of France-Directorate General for International Co-operation and Development (DGCID)



International Programme for Technology and Research in Irrigation and Drainage (IPTRID)

Di dalam situs ini pengunjung dapat memperoleh berbagai macam publikasi yang dimiliki oleh IPTRID. Publikasi di dalam situs ini terbagi ke dalam 6 kategori yaitu: GRID (majalah), Events Publications, IPTRID Programme Reporting, Issues Papers, Knowledge Synthesis Reports, Project Reports. Selain itu pengunjung dapat mengakses situs lain yang merupakan online resource center yang masih berkaitan dengan masalah air. The International Programme for Technology and Research in Irrigation and Drainage (IPTRID) yaitu suatu program penggalangan dana lintas organisasi donor yang dikoordinasikan oleh FAO dan berpusat di Roma, Italia. Misi dari IPTRID adalah untuk mendukung pembangunan yang berkapasitas di sektor manajemen air yang berkelanjutan dan peningkatan produktivitas air di lahan pertanian di negara-negara berkembang dan negara-negara yang berada pada tahap transisi, temasuk di dalamnya pengurangan angka kemiskinan, peningkatan keamanan pangan, dan perbaikan tingkat kehidupan seiring dengan berjalannya program konservasi lingkungan. Fokus utama dari program IPTRID adalah transfer teknologi dan percepatan hasil penelitian.

UNESCO



UNDP



WHO-Water, Sanitation, and Health (WSH)

Di dalam situs ini pengunjung dapat memperoleh publikasi seputar masalah air dan sanitasi lingkungan. Selain itu juga dapat bergabung di dalam milis water and sanitation yang dikelola oleh WHO. Situs ini merupakan milik The World Health Organization yaitu badan PBB yang bergerak di bidang kesehatan. Badan ini didirikan pada tanggal 7 April 1948. Tujuan dari WHO adalah terciptanya tingkat kesehatan setinggi mungkin bagi setiap umat manusia. WHO juga bekerja di aspek air dan sanitasi, dan higiene yang memiliki beban kesehatan yang tinggi, dimana dengan adanya intervensi dapat membuat satu perubahan yang besar disaat kurangnya pengetahuan.

UN-Habitat

Melalui situs ini pengunjung dapat memperoleh berbagai macam informasi berupa feature yang disusun secara alfabet. Selain itu blog ini juga menjual berbagai macam materi publikasi seperti buku. Selain itu pengunjung dapat men-download laporan periodik dan materi publikasi secara gratis. Situs ini dikelola oleh UN-Habitat yaitu suatu badan PBB yang diberi mandat oleh Sekjen PBB untuk mempromosikan masalah secara sosial dan kelingkungan hidupan kota-kota yang berkelanjutan dan dengan tujuan untuk menyediakan tempat berlindung yang layak bagi semua orang.

United Nations International Children Emergency Fund (UNICEF)

Di dalam situs ini terdapat beragam informasi mengenai HIV/AIDS and Children, Child Survival and Development, Child Protection, Basic Education and Gender Equality, Policy Advocacy. Situs ini juga menyediakan informasi secara jelas bagi pengunjung yang ingin mengetahui lingkup-lingkup kerja UNICEF antara lain adolescent, communities and families, Evaluation and good practises, life skils, procuring supplies for childrens, Gender quality, health, monitoring and statistic, research, nutritions, Right and results, water, and sanitations. Pengunjung juga dapat memperoleh informasi terbaru seputar program air dan sanitasi UNICEF dalam bentuk press release dan newsline.

UN-Water

Situs ini dibuat untuk menjadi penanda telah berlangsungnya program pengadaan air bagi masyarakat dunia oleh PBB selama satu dekade. Di sini pengunjung dapat memperoleh informasi yang berkaitan dengan air dan sanitasi. Selain itu terdapat pula situs bagi para pelajar mengenai water management dalam link Education and Youth. UN-Water merupakan suatu lintas organisasi yang mempromosikan koherensi, dan koordinasi dari PBB yang bertujuan dalam mengimplementasikan agenda dari Millenium Declaration dan The World Summit on Sustainable Development yang memiliki hubungan dengan lingkup kerja UN-Water.

UN-Department of Economics and Social Affair Division of Sustainable Development

Di dalam situs ini pengunjung dapat membaca beberapa publikasi tentang air dan sanitasi. Dikarenakan situs ini berkaitan dengan masalah pembangunan berkelanjutan, maka selain publikasi tentang air dan sanitasi pengunjung juga dapat membaca topic-topik publikasi lainnya seperti Disaster Reduction Management, Energy, Finance, Technology. Akan tetapi topik-topik tersebut masih berkaitan dengan masalah lingkungan hidup. Divisi Sustainable Development (pembangunan berkelanjutan) menyediakan fungsi kepemimpinan dan menjadi sumber dari tenaga ahli yang merupakan bagian dari program PBB dalam pembangunan berkelanjutan (sustainable development). Divisi Sustainable Development mempromosikan pembangunan berkelanjutan (sustainable development) sebagai secretariat Komisi Pembangunan Berkelanjutan (sustainable development)-CSD. Dan melalui kerjasama teknis dan capacity building di tingkat internasional, regional, dan nasional. Konteks kerja dari divisi ini adalah implementasi dari agenda 21, Johannesburg plan, dan Barbados Programe untuk pembangunan berkelanjutan di pulau-pulau kecil di Negara berkembang.

Community Development - The International Water and Sanitation Center (IRC)

Di dalam situs ini pengunjung dapat memperoleh artikel mengenai community development lebih dari 3000 judul. Atrikel tersebut sebagian besar dalam bentuk lesson learnt kegiatan community development yang dilakukan IRC di berbagai negara dalam proyek-proyek air dan sanitasi.
Situs ini milik IRC International Water and Sanitation Center, yaitu yayasan yang memfokuskan diri untuk masalah air dan sanitasi bertujuan memfasilitasi proses berbagi, mempromosikan, dan menggunakan pengetahuan yang ada sehingga pemerintah, kaum profesional dan organisasi dapat mendukung kaum miskin di negara-negara berkembang memperoleh layanan air dan sanitasi yang dapat mereka gunakan dan pelihara.

International Water and Sanitation Center ( IRC )

Di dalam situs ini pengunjung dapat memperoleh ribuan informasi seputar masalah air dan sanitasi dalam bentuk makalah dan materi publikasi lainnya serta library service. Tidak ketinggalan juga tersedia forum tanya jawab, dan agenda kegiatan yang dilaksanakan oleh IRC.
Situs ini milik IRC International Water and Sanitation Center, yaitu suatu yayasan yang memfokuskan diri untuk masalah air dan sanitasi yang bertujuan untuk memfasilitasi proses berbagi, mempromosikan, dan menggunakan pengetahuan yang ada sehingga pemerintah, kaum profesional dan organisasi dapat mendukung kaum miskin di negara-negara berkembang untuk memperoleh layanan air dan sanitasi yang dapat mereka gunakan dan pelihara.

World Toilet Organization

Organisasi ini dibentuk oleh Jack Sim, presiden dari Restroom Association Singapore. Tujuan didirikan organisasi ini adalah untuk menaikkan standar kesehatan dari toilet umum di seluruh dunia. Dengan visi bersih, aman, menguntungkan, ramah lingkungan, dan sanitasi yang baik untuk semua orang.

United Nations Framework Convention on Climate Change (UNFCCC)

Organisasi ini dibentuk untuk memberikan cara-cara yang dilakukan dalam mengurangi efek dari pemanasan global. Untuk mendukungnya dalam segi hukum, beberapa negara bersama-sama menandatangani semacam perjanjian yang disebut Protokol Kyoto. UNFCCC juga membantu lembaga yang fokus dalam proses kegiatan perubahan iklim ini.

Water Resource Organization Plan (WARPO)



The International Network on Participatory Irrigation Management



Water Partners International



International Rivers Network



Environment Agency

Di dalam situs ini, selain pengunjung dapat memperoleh informasi tentang air juga dapat membaca berbagai macam publikasi dan bulletin. Yang menarik dalam situs ini adalah adanya informasi tentang konservasi untuk diterapkan di sekolah-sekolah. Dan juga adanya studi kasus tentang penghematan air yang diterapkan di beberapa hotel di Inggris. Situs ini merupakan milik Environmental Agency yaitu suatu badan milik publik yang fungsinya untuk menjaga dan memperbaiki lingkungan di sekitar wilayah Inggris dan Wales. Kerja dari badan ini adalah mengemban kebijakan pemerintah, mengawasi dan mengatur bisnis yang berkaitan dengan pelestarian lingkungan serta melakukan aksi di saat darurat seperti saat terjadi banjir maupun pencemaran lingkungan.

Livingwise



American Water Resources Association

Di dalam situs ini pengunjung dapat melihat Journal of The American Water Resources Association (JAWRA), majalah Water Resources IMPACT, Conference Proceedings dan online book review. Topik yang dibahas dalam jurnal antara lain: Hydrologic Modelling of Bioinfiltration Best Management Practice, A Water Quality-Based Approach for Watershed Wide BMP Strategies, Water Management and N, P Loses From Paddy Filed in Southern Korea, Cost Effective Arsenic Reductions in Private Well Water in Maine, Addressing Total Phosporus Impairments With Water Quality Trading, Empirical Modeling of Hydrologic and Nps Pollutant Flux in an Urbanizing Basin dan lain sebagainya Situs ini milik AWRA (American Water Resources Association) yaitu suatu organisasi professional non-profit yang mendedikasikan dirinya bagi para professional yang bergerak di bidang water resources management, rsearch dan education. Selain para professional yang bergerak di bidang sumber daya air (water resources) ada juga ahli-ahli lain yang ikut bergabung seperti engineer, pendidik, ahli kehutanan, ahli biologi, ahli ekologi, ahli geografi, manager, regulator, hidrologist, dan pengacara.

International Development Research Centre

Di dalam situs ini pengunjung dapat memperoleh informasi seputar air dalam bentuk slide show, studi kasus dan lesson learnt. Di sini juga pengunjung dapat membaca berbagai feature yang membahas tentang air dalam menajemen tingkat lokal, solusi global untuk krisis air, manajemen sumber daya air berbasis masyarakat, dan lainnya Situs ini milik IDRC (The International Development Research Center) yaitu suatu institusi yang berkolaborasi dengan para peneliti dari negara-negara berkembang dalam penelitian mereka untuk membangun suatu masyarakat yang lebih sehat, makmur dan kesamaan hak.

Chartered Intitution of Water and Environmental Management



Lifewater Canada

Di dalam situs ini pengunjung dapat memperoleh seputar Lifewater, serta berbagai macam artikel dan materi publikasi seputar air dan sanitasi. Situs ini milik Lifewater suatu organisasi pelatihan berbasis Kristen yang memiliki tujuan pada pengembangan sektor air. Para relawan trainer lifewater bepergian ke Negara-negara berkembang mengajarkan bagaimana caranya meningkatkan pasokam air minum lokal dan kesehatan masyarakat. Saat ini Lifewater memiliki 250 relawan aktif yang berasal dari berbagai macam latar belakang dan melayani 50 proyek di 5 benua.

Lifewater International

Di dalam situs ini pengunjung dapat memperoleh informasi seputar air dalam bentuk newsletter maupun literatur online lainnya. Situs ini juga menyediakan online library yang memberikan informasi seputar air dan sanittasi. Situs ini dikelola oleh Lifewater International, yaitu suatu organisasi pelatihan kristen bertaraf internasional yang memiliki tujuan untuk membangun sektor air.

Water Quality Association

Di dalam situs ini terdapat online resource center, perpustakaan online, sertifikasi pendidikan—semua hal tersebut berkaitan dengan sektor air. Situs ini dimiliki oleh The Water Quality Association, yaitu suatu LSM yang bergerak di bidang perdagangan internasional yang menangani kebutuhan rumah tangga, komersial, industrial dan komunitas kecil industri pengolahan air. WQA menjaga hubungan dengan berbagai macam organisasi lain yang fokus di berbagai macam aspek industri air dalam rangka memberikan pelayanan terbaik bagi para konsumen, staf pemerintahan, industriawan. WQA merupakan suatu sumber informasi, suara para kaum industri, pendidik bagi para profesional, laboratorium bagi percobaan produk dan juga merupakan komunikator bagi publik.

Islamic Relief

Di dalam situs ini terdapat berbagai informasi yang berkaitan dengan lingkup kerja Islamic Relief, salah satunya sektor air dan sanitasi. Informasi mengenai fakta tentang air, penyakit yang berkaitan dengan air dan proyek-proyek air dan sanitasi yang dilakukan oleh Islamic Relief dapat dibaca oleh pengunjung di situs ini. Yang menarik dari situs ini adalah adanya halaman khusus bagi anak-anak yang dinamakan Kidzone. Disini tersedia berbagai macam games, cerita pendek dan halaman edukasi yang menarik untuk diakses oleh anak-anak. Situs ini dikelola oleh Islamic Relief, yaitu suatu NGO yang didirikan di Inggris, bertujuan untuk membantu masyarakat miskin. Beberapa hal yang dilakukan oleh Islamic Relief adalah merespon bencana dan keadaan darurat, serta mempromosikan keberlanjutan pembangunan ekonomi dan sosial dengan cara bekerjasama dengan komunitas lokal.

Private Sector Development

Situs Private Sector Development (PSD) merangkum berbagai macam berita, resources dan ide-ide seputar peran dari perusahaan swasta dalam memerangi kemiskinan. Situs ini bersifat informal dan menampung semua opini para pengunjung, bukan opini dari pihak World Bank Group.

Borda

Di dalam situs ini pengunjung dapat membaca berbagai berita terbaru seputar kegiatan yang dilakukan oleh Borda di berbagai wilayah kerja Borda. Pengunjung juga dapat memperoleh informasi seputar layanan kerja Borda yang disertakan juga informasi teknis maupun ilmiah yang menyertainya. Layanan kerja Borda antara lain meliputi decentralized water supply, decentralized waste water treatment, community based sanitation, decentralized solid waste management, decentralized energy supply dan knowledge and quality management. Situs ini dikelola oleh Borda, yaitu suatu NGO yang didirikan di Bremen, Jerman dan didukung oleh Ministry for Economic Cooperation & Development (BMZ). Fokus kerja Borda adalah untuk menciptakan keberlanjutan dan layanan untuk memenuhi kebutuhan dasar masyarakat yang tetap mengacu pada kepedulian akan lingkungan hidup.

World Water Council

Di dalam situs ini dapat ditemukan berbagai macam publikasi dan berita terbaru seputar air, sekilas pandangan mata tentang air dan forum air dunia. Situs ini milik The World Water Day Council yaitu suatu lembaga internasional yang terdiri atas berbagai macam stakeholder. Misi dari The World Water Council adalah untuk mempromosikan pemahahaman, membangun komitmen politik, dan memulai aksi pada isu-isu penting seputar air pada tiap tingkatan, termasuk di dalamnya para pembuat keputusan di tingkat tertinggi, memfasilitasi kegiatan konservasi yang efektif, pengamanan, pengembangan, perencanaan, pengaturan, dan penggunaan air di dalam landasan lingkungan hidup yang berkelanjutan.

Soil and Water Conservation Society

Di dalam situs ini terdapat jurnal seputar konservasi air dan tanah. Akan tetapi untuk dapat membacanya secara lengkap pengunjung harus berlangganan, hanya abstraknya saja yang data dibaca oleh pengunjung yang tidak berlangganan Situs ini merupakan milik Soil and Water Conservation Society (SWCS) merupakan organisasi nonprofit yang bergerak di bidang ilmu pengetahuan dan pendidikan. Organisasi yang didirikan pada tahun 1943 berfungsi sebagai lembaga advokasi untuk para professional di bidang konservasi dan juga sebagai tempat praktek konservasi yang berbasiskan ilmu pengetahuan, program-program dan kebijakan. Anggota-anggota SWCS berasal dari berbagai disiplin ilmu, dari berbagai macam institusi publik, swasta, maupun nonprofit.

Clean Water Action

Melalui situs ini pengunjung dapat memperoleh materi publikasi berupa newlettetter Clean Water Action News yang tersedia dalam bentuk pdf. Di situs ini juga pengunjung dapat memberikan kontribusi dengan menjadi sukarelawan ataupun bergabung dalam daftar aktivis Clean Water Action. Situs ini merupakan milik Clean Water Action yaitu suatu organisasi yang bertujuan untuk memelihara kelestarian lingkungan, polusi yang mengancam kesehatan, menciptakan bisnis dan lahan pekerjaan yang ramah lingkungan, dan menggerakkan masyarakat untuk melaksanakan pekerjaan secara demokratis.

National Ground Water Association

Di dalam situs ini pengunjung dapat membaca online journal seputar air yang dapat diakses tanpa harus berlangganan. Situs ini milik The National Ground Association merupakan organisasi non-profit bagi orang-orang yang bergerak di dalam industri air permukaan. Tujuan dari organisasi ini adalah untuk memberikan petunjuk bagi para anggota, perwakilan pemerintah, dan publik dalam menyuarakan secara ilmiah, ekonomi, pembangunan yang menguntungkan, pengamanan, dan manajemen dari masalah air permukaan.

Environment Agency

Di dalam situs ini, selain pengunjung dapat memperoleh informasi tentang air juga dapat membaca berbagai macam publikasi dan bulletin. Yang menarik dalam situs ini adalah adanya informasi tentang konservasi untuk diterapkan di sekolah-sekolah. Dan juga adanya studi kasus tentang penghematan air yang diterapkan di beberapa hotel di Inggris. Situs ini merupakan milik Environmental Agency yaitu suatu badan milik publik yang fungsinya untuk menjaga dan memperbaiki lingkungan di sekitar wilayah Inggris dan Wales. Kerja dari badan ini adalah mengemban kebijakan pemerintah, mengawasi dan mengatur bisnis yang berkaitan dengan pelestarian lingkungan serta melakukan aksi di saat darurat seperti saat terjadi banjir maupun pencemaran lingkungan.

Global Action Plan

Di dalam situs ini pengunjung dapat memperoleh informasi tentang bagaimana cara menghemat air baik di dalam maupun luar ruangan dan kolom tanya jawab atas pertanyaan seputar air yang seringkali ditanyakan oleh masyarakat. Global Action Plan yang didirikan tahun 1993 merupakan organisasi lingkungan hidup yang lain dari pada yang lain karena lebih berfokus pada masyarakat dan bagaimana cara mereka melakukan praktek yang sederhana dalam menjaga lingkungan hidup di kehidupan sehari-hari. Hal ini merupakan suatu ide yang sederhana namun memiliki implikasi yang besar.

Rehydration Project

Di dalam situs ini pengunjung dapat memperoleh berbagai informasi seputar diare, dehidrasi, rehidrasi, pemberian ASI, hygiene dan air. Situs ini dikelola oleh Rehydration Project yaitu suatu NGO yang bekerja di sektor kesehatan di negara-negara berkembang untuk membantu mereka dalam mencapai tingkat tertinggi dari imunisasi, memperbaiki akses pada air bersih dan sanitasi yang aman, mendukung pemberian ASI dan mempromosikan pendidikan kesehatan.

Eco School

Situs ini merupakan situs lingkungan hidup yang diperuntukkan bagi anak-anak sekolah. Melalui situs ini, anak-anak sekolah diberikan ide-ide yang sederhana dalam menjaga lingkungan sekitarnya, khususnya dalam mengatur pemakaian air di kehidupan mereka sehari-hari. Eco-School merupakan program manajemen lingkungan, sertifikasi, dan pendidikan yang berkelanjutan, untuk sekolah-sekolah. Dengan menggunakan pendekatan menyeluruh dan partisipatif, kombinasi antara belajar dan aksi merupakan suatu cara yang ideal untuk bersekolah, karena dengan pola seperti ini dapat meningkatkan suasana lingkungan sekolah beserta komunitas lokalnya dan juga memberikan pengaruh pada kehidupan kaum muda, staf sekolah, keluarga, pejabat lokal, LSM.

EU Water Initiative

Melalui situs ini pengunjung dapat memperoleh publikasi maupun e-book yang berkaitan dengan masalah air dan sanitasi. Situs ini milik EU Water Initiative. Pada saat World Summit for Sustainable Development (WSSD) di Johannesburg, Masyarakat Eropa meluncurkan EU Water Initiative (EUWI), yang dirancang untuk berkontribusi pada pencapaian target MDG’s dan WSSD dibidang air minum dan penyehatan lingkungan, dalam konteks pendekatan pengelolaan sumber daya air yang terintegrasi. EUWI diharapkan menjadi katalis dan dasar bagi rencana kedepan yang dibangun untuk berkontribusi mencapai target MDG’s dibidang air minum dan penyehatan lingkungan.

International Association of Hydrogeologist

Di dalam situs ini pengunjung dapat melihat berbagai macam jurnal seputar masalah hydrogeology dan buku-buku lainnya. Selain itu juga terdapat berbagai informasi mengenai groundwater. IAH, merupakan organisasi ilmiah dan bergerak dibidang pendidikan, bertujuan untuk mempromosikan hasil penelitian dan pemahaman menyangkut perlindungan dan pengelolaan air tanah yang baik untuk seluruh dunia. IAH memiliki lebih dari 3,500 anggota di 135 negara dan menerima semua dukungan dari siapapun untuk bergabung dengan IAH. Kunjungi Kami di www.iah.org untuk mengetahui lebih banyak lagi mengenai air tanah dan kegiatan-kegiatan berkenaan dengan air tanah, manfaat yang diperoleh dengan menjadi anggota IAH, bagaimana Asosiasi ini beroperasi dan berbagai aktifitas Kami.

International Commision on Irrigation and Drainage

Di dalam situs ini pengunjung dapat melihat publikasi dan database yang dimiliki oleh ICID. Akan tetapi beberapa publikasi tidak dapat dilihat secara bebas, namun harus dibeli. The International Commission on Irrigation and Drainage (ICID) didirkan pada tanggal 24 Juni 1950 sebagai LSM intemasional Ilmiah yang bersifat non profit dan Sukarela, bermarkas di New Delhi, India. Komisi ini didedikasikan untuk meningkatkan persediaan makanan di seluruh dunia untuk semua orang dengan cara menerapkan pengelolaan air dan lahan serta produktivitas irigasi dan drainasi lahan melalui pengelolaan air, lingkungan, irigasi dan manajemen banjir yang baik.

Australian Water Association

The Australian Water Association (AWA) yang beroperasi sejak tahun 1962 merupakan lembaga non profit mengenai sumber daya air terbesar dan paling berpengaruh di Australia. Saat ini anggotanya sudah mencapai 4000 orang. Organisasi ini terbuka untuk keanggotaan perseorangan dan organisasi.

International Water Management Institute

Di dalam situs ini pengunjung dapat menemukan berbagai macam publikasi dan database mengenai air. Yang menarik disini juga dipublikasikan hasil-hasil penelitian yang dilakukan oleh IWMI dengan topic penelitian antara lain mengenai Basin Water Management, Land, Water and Livelihood, Agriculture, Water and Cities, Water Management and Environment, Benchmark Basins. IWMI adalah organisasi ilmiah nirlaba yang dibiayai oleh the Consultative Group on International Agricultural Research (CGIAR). Agenda riset IWMI dikelompokkan menjadi empat tema utama, meliputi isu-isu yang berkenaan dengan lahan, air, mata pencarian, lingkungan dan kesehatan. Institusi berkonsentrasi pada permasalahan air dan manajemen lahan yang dihadapi oleh masyarakat pedesaan. Tantangan-tantangan tersebut meliputi malnutrisi, mata pencarian dan kesehatan, sebagaimana berkaitan dengan permasalahan lingkungan. IWMI bekerja melalui penelitian yang berkolaborasi dengan mitra di Utara dan Selatan, untuk membantu negara berkembang membasmi kemiskinan dan mengatur air dan sumber daya lahannya dengan lebih baik.

Stockholm International Water Institute

Di dalam situs ini pengunjung dapat memperoleh informasi berupa artikel, hasil symposium, laporan, seputar air. Disini jg tersedia Water Front e-Magazine. Pengunjung juga dapat mengikuti materi kursus yang disediakan oleh SIWI dengan berbagai materi yang menarik. The Stockholm International Water Institute (SIWI) merupakan suatu institusi kebijakan yang memberikan kontribusi terhadap usaha dunia internasional untuk menemukan solusi atas meningkatnya krisis air dunia. Advokasi SIWI memiliki orientasi masa dapat, pengetahuan yang terintegrasi dalam membuat keputusan di dalam masalah air, nasional maupun internasional, yang menjadi pemimpin dalam penggunaan sumber air dunia secara berkelanjutan dan pembangunan masyarakat secara berkelanjutan.

BPD Water and Sanitation

Di dalam situs ini para pengunjung dapat menemukan literatur, berita maupun hasil penelitian seputar air dan sanitasi dari beberapa negara. Pengunjung juga dapat menjadi anggota dari BPD Water and Sanitation maupun mengikuti mailing listnya. Situs ini dikelola oleh BPD Water and Sanitation, yaitu suatu jaringan organisasi pembelajaran internasional yang fokus pada peningkatan akses air sehat dan sanitasi yang efektif bagi masyarakat miskin.

Environmental Health Project

Di dalam situs ini pengunjung dapat memperoleh berbagai macam publikasi seputar penyehatan lingkungan, link ke berbagai situs yang berhubungan dengan masalah air dan penyehatan lingkungan, dan data tentang berbagai macam kegiatan yang didukung oleh USAID. Environmental Health merupakan program dari USAID yang bertujuan untuk mempersiapkan kepemimpinan global dalam rangka pembangunan untuk mencegah penyakit dan kematian ang berkaitan dengan faktor lingkungan dan dengan menggunakan pendekatan-pendekatan yang inovatif dalam menjalankan intervensinya yang skalanya disesuaikan dengan konteks lapangan kegiatan dari USAID.

Water History



International Water History Association



Institute of Water and Sanitation Development

IWSD merupakan organisasi non-pemerintah dan non-profit yang berbasis di Zimbabwe namun beroperasi di seluruh Afrika bagian selatan. Lembaga ini memiliki tujuan membantu pencapaian pembangunan berkelanjutan untuk pengelolaan sumber daya air dan limbah melalui persediaan bantuan bagi badan-badan pembangunan di Zimbabwe dan wilayah Afrika bagian Selatan.

Netherlands Water Partnership

The Netherlands Water Partnership (NWP) is an independent body set up by the Dutch private and public sectors in the Netherlands to act as a national coordination and information centre for water-related issues abroad. The principal aims of the NWP are to harmonise the activities and initiatives of the Dutch water sector abroad and to promote Dutch expertise in water worldwide. The NWP is the channel through which government bodies, NGOs, knowledge institutes and private organisations in the water sector share information on their activities and services. The NWP has 135 members: 71 private sector companies, 24 public authorities, 19 knowledge institutes, 14 NGOs and 7 water supply companies.



Yayasan Keanekaragaman Hayati

Yayasan KEHATI adalah suatu lembaga penyandang dana yang bersifat nirlaba, mandiri dan peduli terhadap kelestarian keanekaragaman hayati Indonesia dan manfaatnya yang berkelanjutan, adil dan merata.
Yayasan KEHATI memiliki 4 program utama, yaitu: 1) Peningkatan Kesadaran Masyarakat; 2) Pemberdayaan Masyarakat; 3) Pelestarian dan Pemanfaatan Keanekaragaman Hayati; dan 4) Penggalangan Dana dan Pengembangan Kelembagaan. Tiga program tersebut pertama adalah program hibah sedangkan yang keempat merupakan program internal yang dijalankan langsung oleh KEHATI.

Yayasan Pengembangan Perkotaan dan Daerah (Urban and Regional Development Institute/URDI)

URDI didirikan pada tanggal 17 Nopember 1995 di Jakarta. URDI memiliki tiga misi utama yang saling kait-mengkait, yaitu: (1) meningkatkan komunikasi dan kerjasama antar pelaku pembangunan, melalui penyelenggaraan forum-forum diskusi/lokakarya/seminar dan publikasi, (2) mengembangkan pengetahuan dan pemahaman terhadap berbagai aspek dalam pembangunan perkotaan dan daerah melalui penelitian dan analisis kebijakan, dan (3) meningkatkan kapasitas para pelaku pembangunan perkotaan dan daerah khususnya di tingkat lokal melalui pelatihan, pendampingan dan pendekatan-pendekatan local capacity building lainnya.

IISD (International Institute for Sustainable

Situs ini merupakan suatu resource center multimedia yang ditujukan bagi para pembuat kebijakan di bidang lingkungan dan pembangunan. Masalah sumber daya alam termasuk di dalamnya masalah air merupakan salah satu topik yang dijadikan pembahasan di dalam situs ini. Beberapa materi publikasi menarik yang dapat diperoleh di situs ini antara lain: Designing Policies in a World Uncertainty, Change, Surprise—Addaptif Policy Making for Agriculture and Water Resources in The Face of Climate Change, Padding Upstream–Water Management on The Prairies, Who Owns “Your” Water? Reclaiming water as Public Good under International Trade and Investment law. iisd merupakan suatu NGO Canada yang berbentuk policy research institute yang memiliki tujuan untuk mempromosikan perubahan melalui suatu pembangunan yang berkelanjutan. Saat ini iisd berada di 30 negara dengan tim beranggotakan 150 orang dari berbagai macam latar belakang.

Badan Pendukung Pengembangan Sistem Penyediaan Air Minum



Philippine Center for Water and Sanitation (PCWS)

Di dalam situs ini terdapat informasi seputar program yng dijalankan oleh PCWS, antara lain dalam bidang knowledge sharing and advocacy work, project develpment and resource generation, capacity building and knowledge generation. PCWS juga menghasilkan beberapa materi publikasi. Beberapa judul yang dihasilkan yaitu Water (Policies and Guidelines on Water Supply Systems), Waste Water (Policies and Guidelines on Waste Water Disposal System, Community Organizing Process Guidebook, Proceeding of the First Orientation Workshop on the Ecological Sanitation Alternative. Situs ini dikelola oleh The Philippine Center for Water and Sanitation (PCWS) yang semula merupakan proyek dari Neterland Based Institute of Hydraulics and Engineering (IHE). PCWS berusaha untuk meningkatkan kepedulian, apresiasi, perlindungan dan konservasi terhadap sumber daya air.

School Sanitation

Situs ini menyediakan berbagai macam toolkit yang berkaitan dengan masalah air dan sanitasi yang dikhususkan bagi penggunaan di sekolah-sekolah. Beberapa tools yang dapat diperoleh disini antara lain dalam bentuk ToR, sample report, checklist, manuals, questionnaire, observation guides for project evaluation, template project rules dan sample logical framework. Bahan bacaan yang dapat dijadikan referensi juga dapat pengunjung peroleh disini yang terbagi ke dalam beberapa tema yaitu: generic documents; school health; gender aspects; advocacy; hygiene promotion and social intermediation; life-skills based hygiene education, training and capacity building; water supply, sanitation, environment, technology and service levels; financial and economic aspects; dan monitoring and evaluation. Toolkit yang dipergunakan di dalam situs ini merupakan bagian dari program inisiatif FRESH (Focus Resources on Effective School Health). Suatu kerangka kerja yang dikembangkan secara kerjasama antara UNESCO, UNICEF, WHO dan World Bank yang diluncurkan pada World Education Forum pada bulan April 2000. Situs ini sendiri dikelola oleh World Bank.

Oxfam

Di dalam situs ini pengunjung dapat memperoleh informasi seputar air dan sanitasi yang berkaitan dengan proyek-proyek yang dijalankan leh Oxfam. Informasi ini selain berupa artikel, ada pula yang berupa video. Selain itu pengunjung juga dapat membaca beberpa materi publikasi yang berkaitan dengan air dan sanitasi dalam bentuk manual maupun guidlines. Beberapa materi publikasi yang menarik antara lain: water treatment guidlines, water storage manual, water filtration manual, update on excreta disposal in emergencies manual, water distribution manual dan lain sebagainya. Situs ini milik Oxfam, yaitu suatu NGO yang juga terdaftar sebagai organisasi penggalangan dana. Oxfam memiliki tujuan untuk menyelamatkan hidup masyarakat dunia dengan cara menyediakan bantuan maupun dukungan selama masa bencana, mengembangkan program serta solusi dengan cara memberdayakan masyarakat agar mereka terbebas dari kemiskinan, melakukan kampanye perubahan.

Pelangi

Di dalam situs ini terdapat informasi seputar program yang dijalankan oleh Pelangi antara lain program climate, energy, forestry, serta transportation and air quality. Pengunjung juga dapat membaca beberapa materi publikasi yang berkaitan dengan lingkungan hidup. Beberapa judul menarik yang dapat ditemukan disini antara lain: Bumi Makin Panas: Ancaman Perubahan Iklim di Indonesia, Loe Loe Gue Gue: ancurnya Kerekatan Sosial, Rusaknya Lingkungan Kota Jakarta, Kyoto Protocol: Beyond 2012, The Asia Pacific Region Speaks: Perspectives on Climate Change. Situs ini milik Yayasan Pelangi Indonesia yang memiliki tujuan untuk menjadi satu lembaga penelitian mandiri dengan reputasi nasional dan internasional yang menjadi acuan dan pionir melalui kajian dan advokasi isu-isu strategis.

Walhi

Di dalam situs ini terdapat berbagai macam informasi terkini seputar masalah lingkungan hidup yang menjadi kepedulian Walhi, termasuk di dalamnya masalah air. Beberapa informasi yang berkaitan dengan masalah air antara lain mengenai krisis air yang mengintai di Indonesia. Selain itu terdapat pula sub topik bahasan lainnya yaitu mengenai bendungan besar, lahan basah dan privatisasi air. Situs ini juga terhubung dengan Jaringan Perpustakaan Lingkungan Hidup (JPLH). Walhi juga memiliki program sahabat Walhi bagi para pengunjung yang tertarik untuk terlibat aktif sebagai relawan di bidang lingkungan hidup. Situs ini milik Walhi, suatu NGO yang merupakan kelompok pencinta alam terbesar di Indonesia. Walhi bekerja membangun gerakan menuju transformasi sosial, kedaulatan rakyat dan keberlanjutan kehidupan. Walhi tidak membuka pendanaan dari korporasi melainkan membuka keanggotaan kepada organisasi dan individu dan secara aktif melakukan penggalangan dana dan sumber dari publik