Kemarau Panjang, Warga Jombang Berebut Bantuan Air Bersih

Sumber:portalkbr.com - 23 Sept 2014
Kategori:Air Minum

Dua bulan dilanda kekeringan, Warga Desa Marmoyo, Jombang, Jawa Timur, menyambut gembira datangnya bantuan air bersih yang dilakukan oleh kepolisin setempat.  

Bahkan karena khawatir tidak mendapat bagian, puluhan warga harus sedikit berlari-lari dan berebut untuk mengambil pasokan air bersih itu. 

Salah satu warga, Dwi Murni, mengatakan, sejak puluhan tahun lalu desanya selalu mengalami kesulitan air bersih saat musim kemarau tiba. Sedangkan bantuan air bersih yang dikirim oleh pemerintah setempat sebesar satu tangki atau sekitar empat ribu liter belum mencukupi kebutuhan air bersih sekitar 400 keluarga di desanya. 

Pasalnya, bantuan itu tidak setiap hari mereka terima, namun hanya sekitar satu hingga dua minggu sekali. Bahkan, karena minimnya bantuan, warga harus menghemat air bantuan air bersih hanya untuk memasak saja.
  
“Senang ada bantuan ini, Air sumurnya keluar tapi cuma sedikit itu juga asin rasanya. Bantuan ini untuk memasak dan air minum, kalau mencuci dan mandi kita ambil dari Sungai Marmoyo,” kata Dwi Murni kepada Portalkbr, Selasa (23/9).

Menurut Dwi Murni, adanya bantuan sekitar tiga tangki air bersih atau sekitar 12 ribu liter yang dilakukan Kepolisian Jombang cukup membantu meringankan beban mereka untuk kebutuhan air bersih setiap hari.  Warga Juga berharap, pemerintah setempat segera membantu kesulitan tahunan yang mereka alami itu dengan membuatkan sumur bor atau saluran air besih dari Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM).

Tempat tinggal Dwi Murni, Desa Marmoyo, Kecamatan Kabuh adalah salah satu desa yang berada di lereng Pegunungan. Kondisi geografis yang masuk kategori dataran tinggi itu membuat sumur-sumur  milik warga mengering saat kemarau panjang.



Post Date : 24 September 2014