Kali Cipinang Meluap, Pinang Ranti Banjir 70 Cm

Sumber:Kompas - 18 April 2013
Kategori:Banjir di Luar Jakarta
JAKARTA, KOMPAS.com - Hujan deras yang mengguyur DKI Jakarta serta wilayah yang ada di sekitarnya menyebabkan sungai yang melintas bertambah debit airnya. Akibatnya, permukiman di sekitar sungai pun terendam banjir. Kondisi itu terjadi di Pinang Ranti, Makasar, Jakarta Timur.

Sukirin, Ketua RW 07, Pinang Ranti mengatakan, air di Sungai Cipinang yang melintasi permukimannya meluap sekitar pukul 20.00 WIB. Air berwarna keruh pun turut merendam tiga RT yang ada di satu RW, yaitu RT 04, RT 05 serta RT 06.

"Air mulai masuk ke permukiman warga satu jam setelah meluap, jam 21.00 WIB. Ketinggian air bisa sampai 70 sentimeter," ujar Sukirin saat dihubungi, Kamis (18/4/2013) pagi.

Kendaraan roda empat atau roda dua telah diungsikan warga ke tempat yang lebih tinggi. Demikian juga barang-barang elektronik lainnya. Warga di tiga RT yang telah waspada karena hujan turun dengan intensitas tinggi tersebut pasrah begitu air mulai merendam rumahnya.

"Itu kalinya memang belum diapa-apakan sama pemerintah. Dikeruk atau diapain belum pernah. Hanya ditambel saja. Makanya meluap," ujarnya.

Hingga berita ini diturunkan, air setinggi sekitar 40 cm masih merendam sebagian permukiman. Warga pun masih ada yang bertahan di lantai dua rumah, ada pula yang telah beraktivitas. Kondisi tersebut pun cukup menyulitkan warga yang hendak melaksanakan aktivitasnya di pagi hari.

Post Date : 18 April 2013