Womens Empowerment
Gender Equality & Millennium Development Goal

Penerbit:Womens Environment & Development Organization (WEDO)
Kategori:Gender
Referensi:http://www.eldis.org/cf/rdr/rdr.cfm?doc=DOC16433
Milllenium Development Goals (MDG) yang dideklarasikan pada September 2000 memiliki 8 target, yaitu: (i) memberantas kemiskinan dan kelaparan; (ii) mencapai pendidikan dasar; (iii) meningkatkan kesetaraan gender dan pemberdayaan perempuan; (iv) mengurangi angka kematian bayi; (v) memperbaiki angka kelahiran; (vi) memerangi penyakit HIV/AIDS, malaria, dan penyakit lainnya; (vii) menjamin keberlanjutan lingkungan hidup; (viii) membangun kerjasama tingkat global.

Laporan ini mencoba menggambarkan hubungan antara target MDG dengan peran perempuan dalam usaha pencapaian target tersebut. Sebagai contoh pengendalian pendapatan (income) oleh perempuan ternyata memiliki kecenderungan memperkecil angka kematian bayi. Kemudian dari 48 % orang dewasa yang terinfeksi HIV/AIDS adalah perempuan dimana mereka dapat menularkan penyakit tersebut kepada orang lain, dari sini dapat disimpulkan bahwa perempuan tidak dapat mencapai pemberdayaan dan kesetaraan kecuali mereka sadar akan hak reproduktif mereka.

Pada bagian terakhir laporan, disampaikan beberapa langkah-langkah yang dapat kita lakukan untuk mencapai target MDG diantaranya yaitu: (a) mempengaruhi pemerintah untuk memakai data-data yang lebih luas mengenai gender dalam mengukur keberhasilan MDG; (b) memperluas indikator-indikator dalam pencapaian MDG; (c) mengembangkan MDG dengan versi lokal; (d) mengetahui status terbaru pelaksanaan MDG yang telah dilakukan oleh negara-negara lain.

Post Date : 17 Februari 2007